Kamis, 22 Februari 2018

38 Minuman dan Makanan Khas Riau Beserta Penjelasannya

Riau merupakan salah satu wilayah yang kaya akan potensi daerah. Ada banyak hal yang dapat kamu lakukan ketika berkunjung ke kota Pekanbaru, Riau. Misalnya mengunjung tempat wisata Kepulauan Riau, berbelanja batik Riau, dan juga berburu makanan khas Riau. Satu lagi yang tidak boleh terlewat oleh kalian pecinta buah kuning berduri, yaitu berburu durian Pekanbaru atau durian Riau yang terkenal kelezatannya. Bagi kamu yang sedang mencari info mengenai makanan khas Riau, ulasan di bawah ini merupakan hal yang wajib kamu baca.

Gulai Ikan Patin

gulai_ikan_patin
Instagram by @dianamr29
Makanan khas dari Riau yang menjadi ikon pariwisata Riau ini mempunyai ciri khas kuahnya yang berwarna kuning dan menyiram potongan ikan patin besar. Daging ikan patin ini rendah kolesterol dan bertekstur lembut dengan rasanya yang gurih. Aroma masakan gulai ikan patin pun sangat menggugah selera.

Ikan Selais Asap

ikan_salai_asap
Instagram by @tiaapusvita
Makanan khas Pekanbaru Riau yang satu ini mempunyai penikmat yang cukup banyak. Letak geografis Riau yang diapit beberapa sungai membuat suplai ikan selais ini tidak pernah kurang. Ikan selais banyak diolah dengan cara asapan dan disajikan dengan sambal merah yang pedas. Daging ikan selais rasanya renyah dan khas aroma masakan Riau.

Asam Pedas Baung

asap_pedas_Baung
Instagram by @khotimahusnil
Makanan khas provinsi Riau berikutnya adalah asam pedas baung. Baung merupakan ikan air tawar yang mempunyai protein tinggi dan rendah lemak. Ikan baung biasanya hidup di sungai besar ataupun muara sungai yang berada di sekitar wilayah Riau. Kuahnya berwarna kemerahan dan terdiri dari bumbu khusus membuat siapapun ingin mencicipinya. Dagingnya lembut dan kenyal namun tidak lembek sehingga nikamt untuk disantap. Salah satu rumah makan yang menyediakan menu andalan asam pedas baung adalah Pondok Asam Pedas Baung yang terletak di seberang Rumah Sakit Awal Bross deket dengan bandara Riau.

Roti Canai

roti_canai
Instagram by @xinjie_o.k_mummy
Roti canai berbentuk pipih dan sebenarnya berasal dari budaya India. Roti ini memang banyak dijual di Negara Melayu, seperti Singapura, Malaysia, dan juga Indonesia, khususnya di daerah Riau. Cara memasaknya dengan diberi sedikit minyak. Rasanya empuk dan gurih. Roti canai biasa disajikan dengan kari daging kambing dengan cara disobek rotinya untuk diccol ke kuah kari daging kambing atau domba. Gurihnya sangat menggoda.

Mie Lendir

mie_lendir
Instagram by @meyjuen_lin
Makanan khas Riau beserta gambarnya ini tentunya sangat menggugah selera bukan? Mie yang juga terkenal di Batam ini mempunyai penggemar yang cukup banyak dengan kuah yang kental mirip dengan lendir. Mie lendir terdiri dari mie kuning yang direbus ditambah dengan tauge dan telur rebus. Kuah dari mie lendir ini terbuat dari kacang tanah yang dicampur dengan ubi dan bumbu-bumbu khusus lainnya. Mie lendir biasanya disantap oleh masyarakat Riau di pagi hari sebelum memulai aktifitas.

Sup Tunjang

sup_tunjang
Instagram by @leola_margo
Sup tunjang merupakan sup tulang sapi yang masih dikelilingi dengan daging sapi tebal. Baunya begitu harum dan rasanya lezat. Bumbu dan rempah-rempahnya sangat terasa ketika kamu makan satu porsi sup tunjang. Sensasi melepaskan daging dari tulangnya cukup membuat anda sedikit kewalahan dalam memakannya. Itulah yang menjadi keunikan dari sup tunjang ini. Sup tunjang yang recommended salah satunya ada di Jalan Pinang, Pekanbaru seberang Hotel Pangeran tepatnya di warung makan Sup Tunjang Pertama.

Mie Tarempa

mie_tarempa
Instagram by @mei.lan.756
Kali ini kami akan membahas makanan khas Riau dengan nama mie tarempa. Mie tarempa adalah mie kuning yang diolah dengan tambahan kecambah dan potongan ikan laut goreng dibubuhi dengan bumbu cabai. Kuliner ini akan mudah kamu temui di daerah Kabupaten Anambas atau Tanjung Pinang.

Lempok Durian

lempok_durian
by Instagram @fiamettafebie
Lempok durian masuk ke dalam daftar makanan khas Riau yang wajib kamu coba. Lempok durian bertekstur seperti dodol yang terbuat dari durian siantan yang dikenal mempunyai rasa lezat dan nikmat. Cara membuatnya pun menggunakan teknik yang diwariskan secara turun temurun dan masih sederhana. Lempok durian dapat dengan mudah kamu temukan di toko-toko makan yang ada di sekitar Kota Tarempa atau Kota Letung, Riau.

Sop Ikan Batam

sop_ikan_batam
Instagram by @supermalkarawaci
Batam merupakan salah satu daerah yang masuk dalam Provinsi Riau memiliki satu sajian menggoda selera yang terbuat dari ikan tengiri, yaitu sop ikan dengan siraman kuah bening dan tambahan perasan jeruk nipis plus kecap asin. Bagi kamu penyuka masakan pedas bisa menambahkan cabai rawit pada masakan ini.

Lakse

lakse
Instagram by @datosrisalmahismail
Makanan khas Riau kepulauan ini merupakan mie yang diracik dengan bumbu khas Tionghoa dan Melayu. Uniknya, bentuk mie dalam lakse ini agak bulat dan lebih tebal dari mie lainnya. Lakse merupakan bahasa sanskerta yang berarti banyak karena mie ini dibuat dan dimasak menggunakan banyak sekali jenis bumbu.

Kerupuk Atom

kerupuk_atom
Instagram by @yimeilele
Apakah kamu pernah mencoba cemilan yang satu ini? Kerupuk yang terbuat dari ikan tongkol ini sangat khas rasanya. Pas dijadikan cemilan ataupun lauk pendamping saat makan sajian kuliner khas Riau lainnya, bahkan kerupuk atom ini merupakan satu dari sekian banyak oleh-oleh yang sering dibawa oleh wisatawan untuk dijadikan buah tangan. Biasanya kerupuk ini diproduksi oleh para pelaku industri rumah tangga dengan jumlah yang tidak banyak.

Bolu Kemojo

bolu_kemojo
Instagram by @kireynevia
Makanan ringan khas Riau yang satu ini dipelopori oleh Ibu Dinawati sejak tahun 1998. Kue khas Pekanbaru, Riau ini diberi nama kemojo karena berbentuk mirip dengan bunga Kamboja. Bahan dasar bolu kemojo ini adalah tepung terigu, telur, gula pasir, dan juga mentega, ditambah dengan santan dan labu kuning. Bolu kemojo ini berwarna hijau dengan tambahan taburan wijen di bagian atasnya.

Roti Jala

roti_jala
Instagram by @astriepasaribu
Roti jalan merupakan makanan khas kepulauan Riau dan resepnya dapat dengan gampang kamu dapatkan di internet. Roti jala berasal dari daerah Tanjungpinang biasa disuguhkan dengan kuah kari Melayu. Di daerah Deli, makanan ini disajikan bersama dengan kari kambing dan acar nanas. Bentuknya mirip dengan jala sehingga roti ini dinamakan roti jala.

Kue Asidah

kue_asidah
Instagram by @mommykhanzaandazka
Makanna khas Riau yang satu ini unik karena disajikan dengan bawang goreng. Kue ini terinspirasi dari kue arab yang dimodifikasi dengan bumbu khas melayu menjadikannya mempunyai cita rasa yang khas Melayu. Rasanya manis dan gurih dengan tekstur yang lembut.

Kue Bangkit

kue_bangkit
Instagram by @juwitacc
Kue bangkit merupakan makanan khas Riau dan bahannya mudah didapat sehingga untuk membuatnya pun cukup mudah. Kue ini dinamakan kue bangkit karena ketika dikeluarkan dari oven, ukurannya bisa bertambah menjadi dua kali lipat dari sebelum dimasukkan ke oven. Warnanya putih kekuningan dan diberi titik terang berwarna merah di bagian atasnya seperti tampilan bakpao. Teksturnya sangat halus sehingga gampang remuk. Ketika dimakan, kue ini akan lumer di dalam mulut menambah sensasi tersendiri. Kue ini menjadi favorit anak-anak karena rasanya yang manis.

Mie Sagu

mie_sagu
Instagram by @fajarirwan
Mie sagu adalah makanan khas Melayu Riau dan cara membuatnya dengan digoreng. Jika biasanya mie dibuat dari tepung terigu, lain halnya dengan mie sagu ini yang dibuat dari sagu sesuai dengan namanya. Ciri khas lain dari mie sagu khas Riau ini adalah adanya tambahan ikan bilis, tauge dan potongan daun kucai ketika disajikan, tentunya menambah cita rasa mie sagu menjadi lebih mantap dan lezat.

Dodol Kedondong

kedondong
Instagram by @adraprima
Kedondong adalah salah satu buah yang sering dijadikan rujak oleh sebagian orang ini jika berada di Riau akan diolah menjadi dodol. Dodol kedondong banyak dijual di daerah Pekanbaru dengan kemasan yang modern dan mudah dibawa. Warna dodol kedondong khas Riau ini lebih cerah jika dibandingkan dengan dodol-dodol lainnya. Dodol kedondong cocok dijadikan oleh-oleh saat kamu berkunjung ke Pekanbaru, Riau.

Kacang Pukul Bagan Siapi-api

kacang_pukul
Instagram by @her_nini
Makanan tradisional khas Riau yang satu ini bertekstur dan mempunyai rasa yang mirip dengan kacang enting-enting jawa. Makanan yang biasa dijadikan oleh oleh ini rasanya manis dan sangat enak, cocok di lidah orang Indonesia. Meskipun manis tapi kacang pukul bagan siapi-api ini tidak membuat eneg siapapun yang memakannya karena olahan bumbu yang khusus dan khas dari Riau. Tertarik untuk mencobakah kamu?

Viz Cake

viz_cake
Instagram by @oleholehpku
Kue ini juga cocok dijadikan oleh-oleh. Viz cake merupakan roti bolu berbentuk roll. Sebenarnya viz cake adalah brand dari jenis roti bolu roll itu sendiri. Keunikan rasa dan motif dari viz cake inilah yang membedakannya dengan roti bolu lainnya. Ada berbagai varian rasa pilihan dari viz cake ini, diantaranya rasa nanas dan rasa durian.

Nasi Lemak

nasi_lemak
Instagram by @noraahuang
Makanan khas Riau bernama nasi lemak ini biasanya dijadikan menu sarapan oleh kebanyakan orang Melayu. Nasi lemak dihidangkan bersama dengan lauk pauk seperti ikan teri goreng, sambal, tempe, tahu, kacang panjang, kacang tanah, sate, telur, daging, olahan seafood, limpa, dan juga ditambah dengan petai, cabai, dan juga irisan mentimun. Di Pekanbaru, hampir setiap rumah makan akan menyediakan menu nasi lemak ini.

Mieso

mieso_enak
Instagram by @one_taseck
Makanan khas daerah Riau yang satu ini mudah didapatkan di berbagai sudut Kota Pekanbaru. Begitu juga di daerah lain seperti Medan dan Pekalongan, ada juga sajian makanan bernama mieso. Mieso merupakan makanan berkuah yang berisi mie kuning, mie putih atau bihun, ayam suwir, tahu kering, kulit ayam renyah dan juga potongan tulang ayam. Salah satu rumah makan yang menjual mieso sebagai menu andalannya adalah rumah makan Mieso Pak Lek yang terletak di Jalan Thamrin Ujung, Pekanbaru. Saking enaknya, banyak pembeli sudah mengantri satu jam sebelum buka di warung makan Mieso Pak Lek ini.

Sate dan Sop Rusa

soprusa
Instagram by @meilin79
Berbahan dasar daging rusa, sajian kuliner ini menjadi favorit kebanyakan masyarakat Pekanbaru, Riau yang mulai bosan dengan daging ayam maupun daging sapi. Salah satu warung makan yang cukup unik dan terkenal menjual menu sate dan sop rusa ini adalah Warung Era 51 yang terletak di Jalan Kaharuddin Nasution Nomor 31, Pekanbaru. Satu porsi sate rusa biasanya dihidangkan dengan nasi putih hangat. Daging rusa ini bertekstur legit dan manis. Begitu juga dengan sop daging rusa yang dimasak dengan cara dibakar serta direbus sekaligus.

Cincalok

cincalok
Instagram by @leemishael
Cincalok selain terkenal di Riau, juga terkenal di Kalimantan Barat. Makanan ini berbahan dasar udang yang difermentasikan. Udang yang digunakan untuk membuat cincalok berasal dari genus acutes sebagaimana dikutip dari laman wikipedia. Proses pembuatannya cukup lama dan rumit sehingga tidak setiap orang bisa membuat sajian cincalok sebagaimana seharusnya dibuat dalam berbagai tahapan yang harus dilalui.

Es Air Mata Pengantin

es_air_mata_pengantin
Instagram by @warungbaksopaktogar
Makanan dan minuman khas Riau ini namanya unik ya. Es air mata pengantin dulunya hanya disajikan saat ada perayaan acara kebahagiaan seperti pernikahan. Karena es ini disajikan ditengah orang-orang yang berbahagia, maka dinamakan es air mata pengantin. Es air mata pengantin ini rasanya segar dan nikmat. Dalam segelas es air mata pengantin, berisi biji selasih, blewah, es batu serut dan sirup.

Gulai Belacan

gulai_belacan
Instagram by @cetakankue
Gulai belacan berbahan dasar udang yang disajikan dengan kuah santan berbumbu rempah khas Riau. Udang yang dipakai dalam gulai belacan terdiri dari udang sungai ataupun udang laut, sesuai selera dari orang yang memesan. Selain itu bisa juga ditambahkan petai sebagai pelengkap agar lebih nikmat.

Bacah Daging

bacah_daging
Mirip dengan rendang, masakan yang satu ini menjadi favorit para pecinta kuliner. Ada sedikit perbedaan dengan rendang, yaitu cara menyajikannya yang hanya disajikan bersama ketupat, bukan dengan nasi putih.

Ikan Cuka

ikan_cuka
Instagram by @steffy_fab
Ikan cuka merupakan makanan khas Riau yang dimasak dengan cara digoreng. Setelah digoreng, ikan akan disiram kuah bernama kuah cuka yang terbuat dari berbagai bahan seperti cabai meah, cabai giling, pala, lada, daun jeruk, garam, jahe, gula pasir, dan juga serai. Ikan yang dipakai dalam masakan ikan cuka biasanya adalah jenis ikan tengiri.

Gulai Siput

gulai_siput
Instagram by @kuliner_daerah
Gulai siput ini sama dengan lengkitang berbahan dasar daging siput yang diolah dengan bumbu rempah khas Melayu dan menjadi gulai siput. Tekstur daging siput yang khas akan menjadi pengalaman tersendiri bagi kamu ketika mencicipi sajian kuliner yang satu ini.

Lopek bugi

lopek_bugi
Instagram by @liamarta
Selanjutnya ada makanan khas Riau beserta penjelasannya yang dikenal dengan sebutan lopek bugi. Lopek bugi adalah lepat ketan yang dulunya merupakan makanan yang disajikan bagi bangsawan. Namun sekarang, hampir disetiap sudut kota Pekanbaru sudah ditemukan pedagang yang menjajakan kue lopek bugi ini. Lopek bugi juga cocok dijadikan oleh-oleh.

Es Laksamana Mengamuk

es_laksamana_mengamuk
Instagram by @qhiqhio
Berikutnya ada es laksanana mengamuk. Makanan khas Riau dan sejarahnya ini cukup terkenal dan konon katanya dulu ada seorang laksamana yang mengamuk di sebuah kebun kuwini atau sejenis buah mangga dengan daging yang lembut dan aromanya harum karena istrinya telah dibawa kabur. Untuk melampiaskan emosinya, sang laksamana kemudian menghempaskan pedangnya ke segala penjuru hingga banyak buah kuwini yang jatuh dan juga rusak. Setelah itu para warga mengumpulkan buah yang jatuh untuk diolah dengan santan dan gula, hingga jadilah minuman bernama es laksamana mengamuk ini. Es ini memiliki cita rasa manis dan legit.

Sate Senapelan

sate_senapelan_lilit
Instagram by @denny_teguh77
Sate senapelan merupakan sate yang unik karena daging diolah dulu menjadi gulai ikan baru kemudian ditusuk ke dalam lidi dan dipanggang. Rasanya tambah nikmat karena diolah dulu menjadi gulai sehingga bumbunya merasuk ke dalam daging.

Es Lancang Kuning

es_lancang_kuning
Instagram by @ociym
Terbuat dari buah mangga. Cara membuat es ini pun cukup mudah. Pertama potong buah mangga menjadi kotak-kotak secukupnya. Sisanya diblender dan ditambah gula serta susu. Setelah jus jadi, masukkan mangga yang telah dipotong dan tambahkan nata de coco.

Gong Gong

gonggong
Instagram by @gonggong
Gong gong merupakan siput yang direbus dan disajikan dengan sambal super pedas. Kandungan gizi dalam makanan ini sangatlah tinggi dan dipercaya berkhasiat bagi kaum pria. Resep makanan khas Riau gong gong dapat dengan mudah kamu dapatkan di internet.

Kopi Hawaii

kopi_hawaii
Instagram by @arrrput
Kopi hawai bisa kamu temui di sebuah kedai kopi yang terletak di daerah Kijang Bintan. Konon katanya, kopi disini diolah dengan cara yang berbeda dari kopi lainnya. Bagi kamu pecinta kopi, wajib datang kesini untuk mencicipi dan melihat cara mengolah kopi ini.

Cencaluk

cencaluk
Instagram by @puan_hassniza
Cencaluk terbuat dari udang yang sudah dihaluskan dan biasanya disajikan pada acara-acara tertentu saja. Cencaluk merupakan masakan tradisional Melayu yang masih eksis hingga sekarang.

Keripik Nenas

keripik_nenas
Instagram by @ayu_orangekitchen
Sesuai dengan namanya, keripik nenas berasal dari buah nenas atau buah nanas yang dijemur untuk kemudian digoreng. Keripik ini sekarang sudah dikemas dalam kemasan yang modern karena memang tujuannya untuk dijadikan buah tangan bagi para wisatawan yang datang ke Pekanbaru.

Es Sirup Mak Inang

es_sirup_mak_inang
Es sirup mak inang merupakan minuman yang terdiri dari campuran air dan potongan buah nanas yang diolah dengan cara dimasak hingga mendidih. Setelah itu ditambah potongan buah apel dan agar-agar. Agar lebih nikmat tambahkan juga sirup jeruk koprok, selasih, gula, dan tentunya es batu.

Air Tebu Nostalgia

air_tebu
Instagram by @meifa_sie
Minuman yang satu ini dibuat dari air tebu yang dicampur dengan jahe dan kacang tanah serta kelapa muda. Jangan lupa tambahkan biji selasih agar setelah menikmatinya kamu akan selalu teringat dengan cita rasanya, cocok dengan namanya kan? Air tebu nostalgia.
Itu dia 38 macam makanan khas Riau dan minuman khas Riau yang patut kamu coba. Semoga di kesempatan tertentu, kamu bisa benar-benar berkunjung ke Riau untuk mencicipi rasa khas dari sajian kuliner tersebut ya. Untuk saat ini mungkin cukup ulasannya terlebih dulu untuk menambah pengetahuan. Terimakasih!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar